Posisi Dubes RI di AS Hampir 2 Tahun Kosong, Ini Penjelasan Pemerintah

Kolase bendera Indonesia dan Amerika Serikat (AS). (AP Photo)

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI merespons terkait posisi Duta Besar RI untuk Amerika Serikat (AS) yang masih kosong hingga saat ini. Juru Bicara Kemlu RI Rolliansyah Soemirat mengatakan pihaknya masih terus menunggu proses penetapan tersebut.

“Mengenai posisi Duta Besar RI di Amerika Serikat, kami masih terus menunggu proses yang masih berjalan,” kata jubir yang akrab disapa Roy dalam press briefing di Jakarta Pusat, Kamis (24/4/2025).

Roy menyebut bahwa penetapan Duta Besar Indonesia untuk AS merupakan hak prerogatif Presiden Prabowo Subianto, sehingga harus menunggu keputusan Prabowo setelah melakukan banyak pertimbangan.

“Penunjukkan duta besar Indonesia di negara asing merupakan hak prerogatif bapak Presiden, sehingga hal-hal terkait bagaimana keputusan yang akan diambil telah dipertimbangkan Bapak Presiden setelah mempertimbangkan berbagai macam aspek,” ujarnya.

Roy menyebut aspek individu yang dapat dipercaya mewakili pemerintahan Indonesia di negara asing menjadi salah satu aspek yang kemungkinan akan dicari Prabowo dalam menetapkan Duta Besar RI di AS.

“Aspek tersebut juga dengan mempertimbangkan kepentingan Indonesia di negara asing terkait,” imbuhnya.

Kursi Duta Besar Indonesia untuk AS, yang ditempatkan di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Washington DC, sudah kosong selama hampir 2 tahun. Kekosongan ini terjadi setelah Rosan Roeslani menyelesaikan tugasnya pada 17 Juli 2023.

Saat itu, Rosan didapuk sebagai Wakil Menteri BUMN oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), sehingga ia tidak lagi menduduki posisi Duta Besar Indonesia untuk AS.

Situasi kosongnya posisi Duta Besar ini baru mencuat setelah adanya kisruh tarif perdagangan yang dirilis Presiden Donald Trump terhadap berbagai negara, termasuk Indonesia.

0 comments

  1. «Автоюристы в СПб — экспертное сопровождение автоспоров на территории Петербурга и области. Специализация: оспаривание штрафов ГИБДД, споры по ОСАГО, возврат водительских прав. Работаем с делами любой сложности в районных судах СПб.» https://avtoyuristvspb.ru/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*